@yoyoksetiawan93: KISAH ALEX MARQUEZ YANG HAMPIR PENSIUN KARENA TAK DAPAT KONTRAK UNTUK MUSIM 2023 : "TAK ADA KETERTARIKAN DARI TIM MANA PUN," 😥😔 Alex Marquez mengenang masa kelamnya di MotoGP, ketika nyaris tak dapat kontrak untuk musim 2023. Kini, ia justru memantapkan diri sebagai kandidat juara dunia 2025 usai merebut kemenangan perdananya di Jerez, Spanyol. Alex Marquez menjalani debut MotoGP pada tahun 2020. Sejatinya, ia sudah menandatangani kontrak dengan Marc VDS untuk bertahan di Moto2, tetapi harus naik kelas bersama Repsol Honda usai Jorge Lorenzo mendadak memutuskan pensiun pada akhir 2019. Pada musim debutnya itu, Alex mampu dua kali naik podium. Namun, pada 2021, ia digeser ke LCR Honda Castrol karena Repsol Honda ingin menggaet Pol Espargaro. Dukungan teknis Honda pun berkurang, sehingga Alex sulit tampil kompetitif. Ia kesulitan mencari kontrak untuk 2023, dan bahkan terpikir untuk vakum balapan, sebelum akhirnya menawarkan diri ke Gresini. Sejak membela Gresini, Marquez dapat dukungan teknis yang mumpuni dari Ducati dan berhasil membuktikan dirinya sebagai rider yang berpotensi bertarung di depan. Ini terbukti dari dua kemenangan Sprint pada 2023, serta kemenangan Grand Prix perdananya di MotoGP Jerez 2025. ALEX MARQUEZ : "Saya ingat 2022. Saat itu saya ada di Sachsenring, dan musim kompetisi sudah berjalan setengah jalan. Semua orang sudah punya kontrak. Saya tidak punya kontrak, bahkan tak ada ketertarikan dari tim mana pun," "Saya langsung mendatangi Gresini dan berkata, 'Aku menginginkan motor kalian. Aku tak peduli dengan hal-hal lain. Aku hanya menginginkan motor kalian dan melihat potensiku. Beri aku satu tahun dan kemudian kita lihat nanti'," Alex pun langsung menyadari ia punya peluang kembali tampil kompetitif saat menjajal Desmosedici GP22 dalam tes pascamusim Valencia pada November 2023. Ia meyakini podium dan kemenangan hanya soal waktu dan kemauannya beradaptasi dengan Ducati. "Memang benar bahwa tahun lalu (2024) seperti mimpi buruk karena saya tak berada di tempat yang sesuai dengan ekspektasi saya dengan motor itu (GP23). Namun, tahun lalu adalah tahun di mana saya banyak belajar," "Atas alasan itulah saya kompetitif tahun ini. Sebab, saya sudah terbiasa mengendarai motor yang tertinggal selangkah dibandingkan GP24. Jadi, tes Valencia 2022 adalah waktu saya menyadari potensi saya dan itu hanya soal waktu adaptasi dengan Ducati untuk kembali ke depan," pungkasnya 📝Bolanet - MotoGP #MotoGP #Grandprix #AlexMarquez #Racing #Ducati #Gresini #Sprint #Race #jerez

Y2K#93
Y2K#93
Open In TikTok:
Region: ID
Monday 28 April 2025 11:03:32 GMT
99213
5154
295
30

Music

Download

Comments

rafaeyza_sora
Sofian Rahmad :
gmna mau laku Lex. jangankan km. rider2 lain jg pada bingung cari job(semenjak di kuasai academy 46) padahal g semua murni skill...
2025-04-28 21:39:52
161
_rress93
rress93 :
walaupun gw fans berat MM, kayanya jurdun tahun ini dipegang adeknya🗿🗿🗿
2025-04-28 22:51:03
27
randyycintaepep
randy :
tim Gresini=penyelamat duo Marquez
2025-04-28 21:17:52
148
dhi_khy
Darrell Ivander :
Rider padepokan yang 6 itu mutar2 pindah pabrikan tanpa skill 😅 liat aja sampe beberapa tahun lagi😅
2025-04-28 23:54:49
47
yuda_2031
Yuda prabawa :
Mau MM ataw Alex yg jurdun gw seneng, asal jng orang" yg dri padepokan aja yg juara.
2025-04-29 02:37:12
50
novikabatubara
Vika batubara :
plot twist nya jika Alex jurdun maka fans Rossi keluar goa dan bilang Alex dan mm sudah kerja sama agar pecco TDK juara
2025-04-29 02:54:44
21
ranggabayu121
Ranggarengges121 :
pembalap tanpa cara leg dangle wave kayak paduka lorenzo
2025-04-30 00:33:30
4
bangnan012
penjahat :
keyaknya jurdun kali ini bisa jadii alex siih
2025-05-01 00:23:30
2
igasakimurasame177
Mul D Yono Sama :
gara-gara yamaha contol kena asutan si rosidin supaya nge banned Alex
2025-04-30 01:51:09
7
amethystmarquezzy
amethyst marquez :
mungkin target alex tahun utk jadi runner up abg dia.dan mungkin alex pergi ducati lenovo..itu yg abg dia mahu..
2025-04-29 11:59:33
5
putra7jrp
fens dodo :
pantas saja Alex Marquez menang karna dia sudah 3 tahun di Ducati. sementara pencok masih adaptasi dengan tangki motornya yang kecil.
2025-04-29 04:28:08
6
andi_h30
Andi H30 :
anak didik rosi d sukai para fans rosi, jadi menarik sponsor untuk ikut serta, d tambah rosi orang dalm yg kuat d motogp, itu sebabnya motogp skarang jarang ngeluarin pembalap yg punya skil di atas rata2, karna orang dalam lebih d unggulkan
2025-04-29 20:13:37
1
johnclaudevendem
johnclaudependem :
thn ini marques bersaudara yg wajib jurdun. mau marq atau alex posisi 1 tdk jadi masalah🙏
2025-04-29 06:19:11
1
ramadan.agara
@Ramadan agara :
alex marquez cukup lama sih beradaptasi dengan motor ducati
2025-05-01 01:27:11
1
imvzy.77
I'M ZVY :
aku curiga klo Alex setara SMA marq unit yg d bw kemungkinan untuk p1 bisa gantian trs dua saudara ini
2025-04-28 17:15:05
7
cgeunaheun3
c'geunahen :
semoga dia (Alex) jurdun tahun ini.
2025-04-29 02:46:26
3
hasbullah.hasbull27
Shahid Kafa :
AURANYA MIRIP 46...
2025-04-29 03:22:49
1
aeda_779
lapakhd :
definisi kencang tapi lambat.. kencang di lintasan, lambat beradaptasi
2025-04-30 02:26:32
2
mamawatiii14
macan nihh :
duo Marquez 🥰
2025-04-29 14:07:23
1
ikmal56766
ikmal uzumaki :
adik kakak sama sama op
2025-04-29 04:13:05
2
rajajokam_15
Manusia🗿 :
dan di tahun pertama nya dia finish di posisi 9 klasemen dengan 2x win sprint race dan 2x podium di main race
2025-04-29 04:47:30
2
alifullohazhar
Alifulloh Azhar :
rider motogp itu rata2 berkualitas, paling gak udah juara moto2 atau moto3, termasuk alex marques itu pernah jurdun moto3 dan moto2
2025-04-29 14:40:21
1
maryono.agustinus
Maryono Agustinus :
gresini teamya marl marques tahun lalu ya
2025-04-29 05:48:19
1
ccn_dl
ccn :
Alex akan tetap mengalah selama masih ada MM
2025-04-29 09:50:14
2
To see more videos from user @yoyoksetiawan93, please go to the Tikwm homepage.

Other Videos


About