-1%🔋 :
Tuhan Yesus, terimakasih buat nafas kehidupan dan kesehatan yang Engkau berikan kepada kami pada hari ini. Ya Tuhan, terimakasih karena Engkau selalu berjalan bersama kami di setiap musim kehidupan kami. Tuhan, terimakasih atas kehadiran-Mu yang yang selalu menopang dan menuntun hidup kami. Ya Tuhan, kami mengakui bahwa hidup ini tidak selalu mudah ada saat dimana jalan yang kami tempuh seringkali sempit, berliku, dan penuh tantangan. Namun kami bersyukur Tuhan karena Engkau tidak pernah meninggalkan kami sendirian. Kami percaya bahwa Engkaulah yang selalu memegang tangan kami, menguatkan langkah kami, dan meneguhkan hati kami di tengah badai kehidupan. Kami percaya, ya Tuhan, ketika kami berjalan bersama-Mu, kemenangan bukan lagi sebuah kejutan melainkan menjadi harapan kami. Tuhan, ajarlah kami untuk tetap tenang di masa penantian ini. Biarlah kami belajar bahwa menunggu bersama-Mu bukanlah waktu yang sia-sia, melainkan saat di mana Engkau sedang membentuk iman, kesabaran dan karakter kami. Ya Tuhan, tolonglah kami untuk percaya bahwa dalam setiap penundaan, Engkau sedang mempersiapkan sesuatu yang lebih baik bagi kami. Tuhan Yesus, kami serahkan seluruh hidup kami ke dalam tangan-Mu. Berjalanlah bersama kami ya Tuhan, di setiap langkah kami baik dalam suka maupun duka, dalam kemenangan maupun penantian. Jadikanlah kami anak-anak-Mu yang setia, yang selalu mengandalkan Engkau dalam segala hal. Di dalam nama Tuhan Yesus kami berdoa dan mengucap syukur amin.
2025-05-25 21:04:58