@lip_kementan: Kunjungan Kerja Reses: Dukungan Komisi IV DPR RI di Kabupaten Raja Ampat untuk Optimasi Lahan Pertanian Berkelanjutan Salawati, Raja Ampat, 31/10/2025. Komisi IV DPR RI melakukan kunjungan kerja reses di Desa Kalobo, Pulau Salawati, Kabupaten Raja Ampat, Provinsi Papua Barat Daya yang bertujuan untuk menjaring aspirasi daerah dalam mendukung peningkatan produksi dan produktivitas pertanian di Kab. Raja Ampat sekaligus mengidentifikasi dukungan Pemda-Kementerian Pertanian sebagai wujud sinergitas kebijakan, program dan kegiatan bidang pertanian tahun 2025. Adapun aspirasi yang disampaikan adalah terkait regulasi konservasi yang tidak hanya melindungi lingkungan, tetapi juga memberdayakan dan memprioritaskan peran masyarakat lokal dalam pembangunan wilayah Raja Ampat termasuk dalam hal fasilitasi bantuan alsintan, peternakan dan optimasi lahan pertanian berkelanjutan. Ditjen Lahan dan Irigasi Pertanian yang diwakili oleh Direktur Pemetaan Lahan dan Irigasi Pertanian, Dr. Andy Wijanarko, S.P., M.Si mendampingi anggota Komisi IV DPR RI pada kunjungan reses tersebut yang juga dihadiri Bupati Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam; Dirjen Tanaman Pangan; Dirjen PKH, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Raja Ampat, Walujo B. Hargo dan anggota Forkopimda Kab. Raja Ampat. Kunjungan reses kali ini, Anggota Komisi IV DPR RI yang dipimpin Alex Indra Lukman, S.Sos meninjau beberapa titik lokasi penerima manfaat Program dan Kegiatan Kementerian Pertanian di Kab. Raja Ampat tahun 2025, melakukan diskusi dengan petani eks-transmigrasi wilayah Salawati dan menyerahkan sejumlah bantuan kepada para petani di Desa Kalobo, Pulau Salawati. #pertanian #pertanianmaju #petanisejahtera #swasembadapangan #kementerianpertanian #rajaampat #papuabaratdaya
LIP_KEMENTAN
Region: ID
Thursday 06 November 2025 03:48:30 GMT
Music
Download
Comments
Abraham :
semoga swasembada pangan bisa terwujud demi kemajuan pertanian.
2025-11-14 13:18:54
0
ramaramonz572 :
pertanian maju,petani sejahtera, swasembada pangan.
2025-11-08 07:59:50
1
Razi_PPL :
Semoga dengan adanya pertanian berkelanjutan alam indah di sana terus terjaga...
2025-11-06 14:25:18
1
Fatimah Hanum :
👍
2025-11-06 14:00:54
1
Rita7561 :
💪💪💪
2025-11-06 05:28:13
1
To see more videos from user @lip_kementan, please go to the Tikwm
homepage.