@radarsolo: Sebuah insiden serius berhasil digagalkan berkat kewaspadaan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polres Sukoharjo! Buah anggur hijau impor yang rencananya akan disajikan dalam program Makanan Bergizi Gratis (MBG) untuk siswa, ditemukan terkontaminasi zat kimia mematikan: Sianida (CN)! 😱 Kapolres Sukoharjo, AKBP Anggaito Hadi Prabowo, didampingi Kasi Dokkes Polres Sukoharjo Iptu Lilik dan Kepala Dinas Pangan Kabupaten Sukoharjo Endang Tien, menjelaskan bahwa temuan mengejutkan ini terjadi pada Kamis (6/11/2025). Petugas SPPG menemukan kandungan sianida sekitar 30 miligram pada sampel buah anggur hijau tersebut. Bayangkan, jumlah ini sangat berbahaya jika sampai dikonsumsi! Bagaimana bisa terdeteksi? Beruntung, SPPG Polres Sukoharjo memiliki standar operasional prosedur (SOP) pemeriksaan bahan baku yang sangat ketat. Setiap hari, bahan makanan yang akan disajikan keesokan harinya wajib melalui dua metode pemeriksaan: metode manual (fisik dan organoleptik) dan metode kimia menggunakan alat rapid test. "Jadi SOP di SPPG Polri, termasuk di Sukoharjo ini, setiap hari, bahan baku yang akan dikonsumsi besok harus dicek terlebih dahulu," terang Kapolres. "Misalnya besok menunya buah anggur, maka hari ini kita minta sampel satu kilogram dari suplier untuk diuji dengan rapid test." Hasil rapid test pada anggur hijau ini menunjukkan positif sianida. Seketika, pihak Polres Sukoharjo langsung melaporkan temuan ini ke pimpinan dan berkoordinasi dengan BPOM, Dinas Pangan, serta instansi terkait lainnya. Rekomendasinya tegas: buah anggur tersebut TIDAK BOLEH disajikan dalam menu MBG! Sebagai langkah cepat, menu buah anggur segera diganti dengan buah jeruk yang sudah melalui proses pemeriksaan dan dinyatakan aman untuk dikonsumsi. "Yang perlu kami tekankan, buah anggur ini belum sampai dikonsumsi penerima manfaat. Karena ketatnya SOP di SPPG, kita bisa mendeteksi lebih awal bahan baku yang berbahaya," imbuh AKBP Anggaito.
Radar Solo
Region: ID
Friday 07 November 2025 08:28:25 GMT
3804594
100106
3071
46709
Music
Download
Comments
Soraismine :
CAPEEEEK BGT TINGGAL DI INDO 😭😭😭😭😭
2025-11-07 21:19:56
9090
Rizka Syahputri :
Allahuakbar mana ank gue dah abis 1 bok
2025-11-07 17:12:49
751
Greentea :
Ya Allah semalam abis satu kotak🥺
2025-11-08 04:10:50
0
Yeon99🌻 :
Mana tinggal dikit lg😭
2025-11-08 03:01:08
7
Heny kiwkiw :
pantes kemarin habis makan anggur hijau langsung sakit😭
2025-11-07 10:23:29
219
salmikids :
lh ngapain sih import... buah2 lokal harusnya
2025-11-07 12:37:59
13556
Zallina calie :
bingung Ama beritanya anggur hitam yg di tes lab,,anggur hijau JD kambing hitamnya🤣🤣
2025-11-08 01:46:41
16
kumbaraw :
pantesan di sini harganya 13rb 1 tepak
2025-11-07 09:38:43
5555
abcdeaa🐳 :
cokkkk matane ws mlbu wetenggg😭😭
2025-11-07 14:35:53
500
Dewie Black :
Capekkkk
2025-11-08 04:17:42
0
fyputri :
udah beli mahal² lo ini😭
2025-11-07 12:08:55
47
PLONGOR SHOP :
anggur ijo yang mana anjir😭
2025-11-07 12:47:36
49
calon ibu anak Sholih Sholihah :
ya allah😳
mana udah beli 3
2025-11-08 00:34:30
1
cynnn :
jing
2025-11-07 12:03:10
762
bottle :
liat ini ...smbil liat anggur ijo..barusan beli..ragu gue makan..😭
2025-11-07 10:56:35
1184
jfrytauhid :
ank gw sering mkn angur biasa² aja
apel anggur dll setiap buah pasti ada sianidany😅😅😅
2025-11-08 00:32:14
3
atipah :
perasaan udh lama juga info anggur muskat terdeteksi bahaya, sampe dulu dijual murah bgt di swalayan
2025-11-07 12:50:26
821
TIYAS🍓 :
kemarin habis makan buah anggur hijau 😩
2025-11-07 09:50:32
11194
meniqe :
anakku tak larang makan mbg,,, mending bawa bekal dr rmh lebih sehat. dr pd mbg yg katanya diawasi ahli gizi tp malah bahaya
2025-11-07 10:14:29
255
urAura :
WHATT??! G-gue baru makan 😭
2025-11-07 11:59:14
82
. :
Njir bayi gue sukanya anggur ijo 😩😩
2025-11-08 01:32:11
1
melaaa :
Muscat?
2025-11-07 10:23:40
4
Faiq LashExtention :
mboh aku nggragas
2025-11-07 13:08:53
12972
Tik Toker :
ya emang itu obat ulat,,,buat nyemprot buah,,,emang salah,,,tinggal di cuci yg bersih bukkkk aman,,,di luar negri ngak ada yg takut mkn😏😏😏
2025-11-07 16:29:11
2
xii? :
jir...tdi mbg anggur😭😭😭
2025-11-07 11:19:11
424
To see more videos from user @radarsolo, please go to the Tikwm
homepage.