@kumparan: Rapat para ulama PBNU pada Senin (23/11) malam menyepakati tidak ada pemakzulan maupun pengunduran diri terhadap Ketum PBNU, Gus Yahya. Kepengurusan diputuskan tetap berjalan sampai selesai satu periode menuju Muktamar berikutnya. Selain itu, rapat menghasilkan usulan silaturahmi lebih besar antar alim ulama, serta ajakan tafakur bersama demi kebaikan warga NU dan Indonesia. Sekitar 50 kiai hadir langsung, sementara lainnya mengikuti lewat Zoom. Keputusan ini muncul setelah beredarnya surat yang meminta Gus Yahya mundur dalam tiga hari. Namun, rapat menegaskan seluruh jajaran tetap melanjutkan tugas hingga akhir masa jabatan. 📸: Dok. kumparan/Farusma. Follow WhatsApp Channel kumparan untuk dapat Informasi terpercaya dikirim langsung ke WhatsApp kamu. Ketik kum.pr/WAchannel di browser kamu sekarang, agar bisa share informasi tanpa ragu. #newsupdate #update #news #oneliner #pbnu